Menyikapi dan Mengatasi Gangguan Khas Kehamilan dengan Baik

cara menyikapi dan mengatasi gangguan khas kehamilan

Gangguan khas yang terjadi selam kehamilan umumnya tidak mudah ditangani begitu saja dengan obat-obatan medis. Sejauh ini yang dapat dilakukan adalah meminimalkan kemungkinan terjadinya gangguan-gangguan tersebut. Bagaimana cara menyikapi gangguan-gangguan itu dengan sehat dan baik ? Disini saya akan memberi sedikit info kepada bunda tentang cara menyikapi dan mengatasi gangguan khas kehamilan dengan baik agar bunda dan calon buah hati sehat.

a. Mual-mual dan muntah

Mual-mual dan muntah merupakan gangguan khas yang sering terjadi kepada bunda ketika sedang hamil. Untuk itu ada beberapa hal yang dapat bunda lakukan untuk meminimalkannya, antara lain :

  1. Tidurlah dalam keadaan perut terisi
  2. Tidur dengan mulut bersih
  3. Makanan ringan sehabis bangun pagi
  4. Jangan menggunakan bumbu dengan citarasa yang tajam
  5. Minum air hangat di pagi hari

b. Sembelit

Sistem pencernaan bunda menyerap air lebih banyak pada saat sedang hamil. Oleh karena itu hal ini dapat menyebabkan sembelit , biasanya disertai oleh gangguan berupa dorongan buang angin yang kuat dan perut kembung. Untuk itu kesehatan bunda perlu diperhatikan agar calon bayi bunda pun sehat .Dan untuk menghadapi gangguan tersebut , bunda sebaiknya :

  • Banyak minum air putih
  • Makan sayuran yang sehat (hindari kol,buncis,kubis,karena dapat membuat sembelit )
  • Memakan makanan yang berserat
  • Berjalan kaki

c. Edema (pembengkakan bagian tubuh )

Ini adalah masalah khas yang sangat banyak terjadi pada wanita hamil. Edema merupakan jenis gangguan yang sangat sulit diminimalkan. Edema terjadi karena adanya tekanan rahim yang semakin membesar pada pembuluh darah vena dalam panggul,yang mengalirkan darah dari kaki. Edema juga dapat terjadi karena kekurangan vitamin B-1.

  • Untuk itu yang dapat bunda lakukan untuk menghadapi edema ini adalah :
  • Tidak terlalu banyak duduk
  • Jangan memakai sepatu hak tinggi
  • Hindari kaki tergantung

d. Payudara sensitive

Selama kehamilan, payudara bunda akan mengalami perubahan. Payudara akan semakin membesar,putting susu lembut dan sensitive,areola semakin gelap,dan terkadang diikuti oleh nyeri payudara. Payudara yang nyeri tersebut disebabkan oleh perubahan-perubahan yang berkaitan dengan hormone progesterone dan estrogen.

Untuk menghadapi hal tersebut bunda dapat melakukan :

  1. Pijat payudara secara perlahan
  2. Menggunakan BH yang pas
  3. Menjaga kebersihan BH

e. Kelelahan

Beberapa wanita ada yang mudah mengantuk dan mudah lelah pada saat bulan-bulan awal kehamilan. Dan ini adalah penyusuaian diri yang paling berat bagi bunda pada saat hamil. Bunda dapat kehabisan tenaga akibat kelelahan. Oleh karena itu,ada beberapa cara yang dapat dilakukan bunda pada trimester I untuk meminimalkannya yaitu dengan :

  • Memperbanyak istirahat agar badan sehat dan stamina pulih kembali
  • Makan yang baik atau menjaga pola makan
  • Banyak minum agar tidak dehidrasi

f. Kram

Terlalu banyak duduk dan terlalu banyak berdiri merupakan faktor penyebab kram karena membuat beban kaki sangat berat. Lalu kaki akan mudah mengalami ketegangan dan bahkan kejang. Dan yang dapat bunda lakukan untuk menghindari kram kaki adalah :

  1. Pijatan lembut pada kaki
  2. Menghangatkan kaki
  3. Makanan yang mengandung kalsium

*kurangi konsumsi susu,karena konsumsi susu yang berlebih akan meningkatkan penyerapan
   fosfor.

g. Masalah bau badan

Meningkatnya aktivitas kelenjar opocrine akan menimbulkan masalah bau badan bagi bunda. Pembusukan bau mudah terjadi jika pakaian tidak sesuai dan juga pemilihan parfum yang salah.
Beberapa hal dibawah ini dapat bunda lakukan untuk mengatasi masalah bau badan selama hamil :
Memilih pakaian yang tepat
*pakailah pakaian yang berbahan katun dan hindari pemakaian berbahan sintetis seperti nylon karena dapat meningkatkan produksi keringat bunda. Pakailah pakaian dalam yang tidak ketat dan rutinlah mengganti pakaian dalam bunda.
Memilih parfum yang sesuai, sebaiknya bunda memilih parfum non-alkohol karena mengurangi resiko pembusukan bau.

h. Perut panas

Perut panas terutama terjadi pada kehamilan trimester II dan III akibat adanya kandungan asam dari perut ke esophagus. Zat asam menyebabkan iritasi dan rasa panas menyengat. Bunda dapat mengurangi risiko tersebut dengan :

  1. Menghindari minum kopi
  2. Sering makan
  3. *apabila bunda kehilangan selera makan,bunda dapat menyiasatinya dengan sering makan tetapi porsi sedikit.
  4. Menelentangkan tubuh secara rileks

i. Sulit tidur

Gangguan tidur pada wanita hamil sering sekali terjadi terutama pada bulan-bulan akhir kehamilan karena aktivitas bunda yang sibuk mempersiapkan segala sesuatu untuk sang buah hati. Oleh karena itu untuk mengatasi insomnia bunda , sebaiknya bunda :

  1. Membaca buku
  2. Mandi air hangat
  3. Strategi posisi tidur

*tidur dengan cara miring  merupakan solusi yang baik untuk bunda yang susah tidur.

j. Masalah penggunaan obat

Ini adalah hal yang sangat penting bagi bunda dan suami perhatikan. Dalam menghadapi gangguan-gangguan khas kehamilan hal yang sering terpikir oleh bunda dan suami adalah menggunakan obat. Terkadang obat juga dikonsumsi untuk menghadapi gangguan kesehatan lain yang tidak berkaitan dengan kehamilan bunda. Menggunakan obat pada saat hamil sedikit berbeda dibandingkan ketika seorang wanita tidak hamil.

Alangkah baiknnya sebelum penggunaan obat, bunda mengkonsultasikan pada dokter kandungan. Karena tidak semua obat diperbolehkan oleh dokter karena akan mengakibatkan cacat bawaan bagi bayi. Penggunaan obat yang berlebih juga tidak sehat bagi bayi bunda, jadi bunda harus sangat memperhatikan hal ini. Itulah tadi cara menyikapi dan mengatasi gangguan kehamilan dengan baik.

Catatan :
Hal-hal yang dialami wanita yang sedang hamil bisa berbeda-beda,apabila bunda mengalami gangguan yang tidak biasa bunda dapat memeriksakannya ke dokter. Dan saya harap hal ini dapat menjadi referensi dan sumber wawasan yang baru bagi calon ibu yang akan menghadapi masa kehamilan. Untuk informasi tentang “Mengenali tanda tanda awal persalinan” bunda dapat membacanya di artikel saya tentang Mengenali tanda-tanda awal persalinan bagi bunda. 

Have nice time, Bunda !
Tag : Ibu Hamil
0 Komentar untuk "Menyikapi dan Mengatasi Gangguan Khas Kehamilan dengan Baik"

Back To Top